Saturday, 21 November 2015

Modifikasi Taskbar & Start Menu Windows 10 Menjadi Transparan

Seperti yang kita ketahui, taskbar yang ada pada Windows 10 memiliki desain flat tanpa unsur transparan. Meskipun memang ada pengaturan untuk mengatur transparansi taskbar Start menu pada Settings, namun pengaturan tersebut tidak dapat membuat taskbar menjadi transparan sepenuhnya. Tidak hanya itu, pengaturan tersebut juga tidak memiliki opsi untuk mengatur seberapa transparan yang kita inginkan.

Pada dasarnya, taskbar yang ada pada Windows 10 dapat kita sesuaikan dengan banyak cara. Meskipun sudah banyak aplikasi yang beredar di Internet yang berguna untuk membuat Start Menu dan taskbar transparan sepenuhnya, namun kebanyakan aplikasi tersebut belum kompatibel dengan Windows 10.
Taskbar & Start Menu Windows 10 Transparan
Taskbar & Start Menu Windows 10 Transparan
Anda tidak perlu mengaktifkan Classic Shell Start menu untuk membuat taskbar dan start menu di Windows 10 menjadi transparan. Jika tujuan Anda hanya ingin membuat taskbar dan start menu Windows 10 menjadi transparan, atur instalasi aplikasi di bawah ini agar hanya menginstall Start menu dan pengaturannya saja.

Membuat taskbar dan start menu Windows 10 menjadi transparan

Langkah 1: Kunjungi halaman ini dan download versi terbaru dari Classic Shell.
Langkah 2: Jalankan file instalasi, dan ketika Anda melihat pengaturan seperti gambar di bawah ini, hilangkan semua centang kecuali Start menu dan Classic Shell update.
Install Classic Shell
Install Classic Shell
Langkah 3: Setelah aplikasi sukses terinstall, Anda akan disuguhi tampilan seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini. Klik tab Controls lalu pilih opsi seperti yang terlihat pada gambar di bawah (tanpa Classic Shell).
Pengaturan Start Menu
Pengaturan Start Menu
Pengaturan Dasar Taskbar
Pengaturan Dasar Taskbar
Namun jika Anda ingin menggunakan start menu dari Classic Shell, pilih salah satu gaya start menu yang tersedia sebelum melanjutkan.
Langkah 4: Klik tab Windows 10 Settings, centang kotak dengan judul “Customize taskbar“, lalu lihat bagianTaskbar look dan masukan angka antara 0 hingga 100 untuk mengatur tingkat transparansi. Jika Anda ingin menambahkan efek blur, pilih opsi Glass.
Efek Transparan dan Blur Pada Taskbar dan Start Menu
Efek Transparan dan Blur Pada Taskbar dan Start Menu
Klik OK untuk melihat hasilnya.

No comments:

Post a Comment