Saturday, 21 November 2015

Cara Mengganti PIN BBM tanpa Root

Cara Mengganti PIN BBM tanpa Root - Belum banyak orang yang mengetahui cara Mengganti PIN BBM tanpa Root. Aplikasi BlackBerry Mesenger (BBM)sekarang ini banyak yang menggemari. Selain sudah support pada semua platform OS, aplikasi ini juga mudah dioperasikan. Ciri khas dari aplikasi BBM ini adalah PIN. PIN itu sendiri adalah kode unik atau ID dari sebuah BBM dan ini tidak sama antara satu dengan yang lainnya. Cara membuat pin BBM di Android, sama seperti biasanya yaitu tinggal daftar dengan email baru dan Anda akan mendapatkan sebuah pin. Nah.. karena sifatnya yang acak, jadi setiap kali pendaftaran tidak selalu mendapatkan PIN yang cantik. Jadi hanya sebagian kecil orang yang mendapatkan PIN BBM yang bagus.
 Cara Mengganti PIN BBM di Android
Namun, ada cara mengganti pin BBM di Android sesuai dengan yang Anda inginkan. Cara mengganti BBM ID ini sangatlah mudah, hanya membutuhkan ketlatenan. Sebenaranya cara ganti pin ini bukan di setting terus dimasukkan angka dan huruf sesuai keinginan, tetapi melakukan pendaftaran baru hingga menemukan pin BBM yang diinginkan. 
Cara mengubah pin BBM di Android ini harus Anda lakukan dengan email yang baru. Karena jika menggunakan email yang sudah didaftarkan, maka pin BBM akan tetap seperti yang lama. Dengan begitu Anda harus mempersiapkan banyak email baru untuk merubah pin BBM di Android ini. Untuk cara merubah pin BBM di Android dapat Anda lakukan dengan 2 langkah berikut ini :
  • Langkah pertama, jika pada smartphone Anda sudah memiliki pin BB, Anda harus menghapus data BBM tersebut. Artinya, menghilangkan semua data-data pendaftaran terdahulu dan otomatis kontak akan ikut hilang. Untuk caranya, masuk pada menu Setting > Apps > Cari aplikasi BBM Anda. Selanjutnya, buka atau tap dan pilih hapus.
  • Yang kedua, jalankan kembali aplikasi BBM. Namun jangan menggunakan email yang lama, tapi gunakan email yang baru, layaknya seperti mendaftar kembali untuk mendapatkan BBM ID baru.
Dengan dua langkah tersebut, Anda akan mendapatkan BBM ID baru, dan apabila mendapatkan pin BBM yang belum menarik tidak sesuai keinginan, Anda dapat mengulanginya lagi, tentunya juga menggunakan email yang baru lagi. Kesimpulannya, setiap mengganti pin BBM baru anda harus menggunakan email baru. Dan lakukan berkali-kali hingga mendapatkan pin BBM yang Anda inginkan. Kunci dari langkah-langkah ini adalah kesabaran, ketlatenan, dan juga keberuntungan. Selamat mencoba ^_^.

Cara Menghapus Widget di Android Mudah dan Benar

Cara hapus Widget di Android - Belum banyak orang yang tahu bagaimana cara hapus Widget di Android.  Android telah memberikan berbagai kemudahan bagi setiap penggunnya. Misalkan saja hadirnya sebuah fitur widget pada smartphone itu. Dengan adanya sebuah widget pengguna akan lebih mudah dalam mengoperasikan aplikasi yang sudah terinstal. Namun, ada sebagian orang yang menganggap bahwa widget itu akan membuat smartphone jadi lemot dan ingin menghapus widget di android nya.
Menghapus Widget di Android
Memang benar, jika kebanyakan widget dalam smartphone maka akan memakan ruang RAM, sehingga smartphone akan terasa berat. Cara menghapus widget di android sangatlah mudah, namun sebagian orang masih belum mengentahuinya, terlebih lagi masih baru dalam mengoperasikan smartphone Android. Untuk cara menghapus widget di Android berikut langkah-langkahnya.
  • Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah melihat smartphone Android Anda apakah memiliki fitur widget atau tidak. Karena tidak semua smartphone Android memiliki fitur widget. Selain itu, Anda harus mahir dalam mengoperasikan fitur tersebut.
  • Jika smartphone android anda terdapat fitur widgetnya, anda dapat melakukan penghapusan dengan cara menekan layar dibagian home screen yang kosong. (tekan sedikit lama)
  • Selanjutnya, secara otomatis akan muncul jendela menu yang berisikan perintah untuk menambah widget maupun aplikasi
  • Dari jendela tersebut juga akan tersedia icon tempat sampah yang fungsinya untuk menghapus widget. Dari situ, anda dapat menghapus widget yang anda inginkan dengan menggeser widget tersebut kedalam tong sampah.
baca juga : 
Demikian cara menghapus widget pada Android. Langkah-langkah nya sangat mudah dalam menghapus widget di Android. Semoga cara-cara di atas dapat membantu. Terimakasih 

Cara menambah kapasitas RAM pada Android

Menambah Kapasitas Ram pada Android- Belum banyak orang yang tahu cara Menambah Kapasitas RAM AndroidMenambah kapasita RAM Android memang perlu dilakukan. Pasalnya, salah satu factor yang membuat kinerja semakin sempurna adalah hadirnya kapasitas RAM yang besar. Semakin besar kapasitas memori RAM yang dibawa, semakin maksimal kinerja sebuah smartphone tersebut.

Cara Menambah Kapasitas RAM Android
Cara menambah RAM pada Android dapat dilakukan dengan bantuan aplikasi. Banyak sekali aplikasi untuk menambah RAM Android salah satunya Swapper For Root. Cara menaikan RAM Android juga tidak terlalu sulit, tanpa harus datang ke service center Anda dapat malakukannya.
Meski demikian, menambah RAM pada Android harus Anda lakukan secara hati-hati, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Untuk cara memperbesas RAM pada Android dapat Anda lakukan dengan langkah-langkah sebagi berikut :

Cara Menambah Kapasitas RAM Android

Langkah Pertama
Pertama kali yang harus Anda lakukan adalah menginstall aplikasi yang bernama “Swapper For Root”. Menginstal aplikasi ini tidak harus membutuhkan bantuan SD card, Anda dapat menggunakan memory eksternal untuk menyimpan Swap File. Untuk cara penginstalannya, simak ulasan berikut ini.
  • Syarat pertama untuk menginstal aplikasi ini adalah Android sudah diroot.
  • Selanjutnya download aplikasi Swapper For Root.
  • Setelah berhasil mendownload, instal aplikasi tersebut.
  • Langkah selanjutnya aktifka “Swap On Boot” pada kolom yang tersedia.
  • Pilih “SD card FAT Partition” pada “Swap File Partition”
  • Kemudian isi value dengan kapasitas RAM yang diinginkan (Dalam pengisian kapasitas RAM ini jangan terlalu besar, sesuaikan dengan kebutuhan sistem. Karena jika terlalu besar dan sistem tidak mendukung malah akan membuat smartphone lag. Selain itu besar kapasitas Swap RAM bergantung pada besar kapasitas Free Speace Memory eksternal android.

Langkah Kedua
Setelah berhasil menginstal aplikasi “Swapper For Root” , aplikasi pendukung yang kedua adalah “SD-Booster”. Aplikasi akan berfungsi untu menaikan tampilan khususnya kecepatan SD card dalam membaca file data read maupun write. Untuk cara penginstalannya, berikut ini.
  • Download dan isntal aplikasi SD booster pada smartphone android anda yang sudah diroot
  • Jalankan aplikasi tersebut dan Isi Cache dengan ukuran (size) antara 1 hingga 8192 . (Disarankan isi dengan rentang 1024 hingga 2048 )
  • Langkah yang terakhir Ttkan gambar centang hijau.


Langkah Ketiga
Apliksai pendukung yang terakhir adalah “Juwe RAM script”. Aplikasi pendukung yang satu ini berfungsi untuk pengatur RAM terbaik pada android. Dengan menginstal aplikasi ini kinerja sistem akan lebih cepat dan optimal. Sehingga kemungkinan terjadi lag sangat kecil sekali. Untuk cara install aplikasinya sebagai berikut :
  • Seperti aplikasi-aplikasi sebelumnya, pasikan smartphone Android dalam keadaan mode root
  • Lakukan penginstalan aplikasi CWM Recorvery terlebih dahulu.
  • Selanjutnya download aplikasi Juwe RAM Script.
  • Jika proses download sudah selesai, masukkan SD Card dalam smartphone.
  • Kemudian, buka aplikasi CWM Recovery yang sudah terinstal tadi dan pilih install ZIP dari SD Card.
  • Lalu cari ke aplikasi Juwe RAM Script yang tadi anda gunakan.
  • Yang terakhir lakukan penginstallan.
Begitulah Cara Menambah kapasitas Ram pada Android. Langkah-langkah menambah Kapasitas RAM pada Andrpoid. Semoga bermanfaat.

Cara Memperbaiki Flashdisk Rusak Tidak Terbaca

Flashdisk tidak terbaca merupakan masalah yang cukup sering dijumpai dan bisa saja di alami oleh siapa saja. Tidak pandang bulu baik flashdisk yang dalam kondisi masih baru maupun flashdisk yang sudah lama. Biasanya saat seseorang dilanda permasalahan flashdisk tidak terbaca atau tidak terdeteksi umumnya langsung beranggapan bahwa FD mereka telah rusak. Sehingga banyak yang membuang atau mencampakkan flashdisk tersebut. Padahal masih ada kemungkinan flashdisk tersebut bisa disembuhkan sehingga bisa normal seperti sediakala.
Cara Memperbaiki Flashdisk Rusak Tidak Terbaca
Apa penyebab flashdisk bisa rusak? untuk menjawab pertanyaan yang demikian maka perlu dilakukan peninjauan dari berbagai faktor. Salah satu penyebab yaitu dikarenakan pelepasan flashdisk secara langsung tanpa eject. Sehingga berakibat pada rusak crash pada chip flasdiks bahkan bisa-bisa flashdisk rusak permanen. Jika sudah rusak permanen maka sangat kecil harapan untuk bisa pulih seperti semula. Selain itu pelepasan flashdisk tanpa melalui prosedur yang benar juga bisa menyebabkan flashdisk write protected. Jika anda mengalami masalah yang terakhir ini bisa baca tips berikut (Baca: Cara memperbaiki flashdisk write protected).
Selain faktor penggunaan yang menyalahi prosedur penyebab flashdisk tidak terdeteksi lainya yaitu dari kualitas flashdisk itu sendiri. Terutama saat ini banyak beredar flashdisk abal-abal alias KW. FD jenis ini biasanya di jual dengan harga murah meriah. Namun seperti kata pepatah ada harga ada kualitas. Maka dari itu saat membeli FD ada baiknya lebih jeli dan sebaiknya membeli di toko resmi agar tidak tertipu dengan kualitas rendahan.

Cara Memperbaiki Flashdisk Tidak Terbaca /Rusak

Cara Pertama
Langkah pertama yang harus kita lakukan sebagai cara mengatasi flashdisk tidak terbaca adalah melakukan pengecekan kerusakan. Apakah kerusakan memang pada FD ataukah pada sistem oprasi yang tidek mendeteksi driver flashdisk kita. Langkah yang bisa ditempuh yaitu mencoba menghubungkan FD di komputer lain. Jika terdeteksi di komputer lain berarti yang bermasalah adalah sistem operasinya yang tidak mendeteksi driver FD. Maka bisa di cari drivernya atau bisa mengionstall ulang sistem operasinya. Jika tidak terdeteksi juga maka kemungkinan memang terdapat masalah pada Flashdisk anda.
Cara Kedua
Selanjutnya jika memang indikasi menunjukan bahwa FD memang bermasalah maka bisa coba beberapa langkah berikut ini:
  1. Colokkan flashdisk ke komputer atau laptop anda
  2. Selanjutnya ketik shortcut di keyboard CTRL + R kemudian ketik di kolom perintah berikut compmgmt.msc lalu tekan Enter
  3. Setelah itu akan terbuka program compmgmt, Jika sudah maka klik program tersebut.
  4. Pada menunya pilih Storage yang terdapat tengah kemudian pilih Disk Management.
  5. Biasanya jika kerusakan tidak parah maka Flashdisk akan terdeteksi. Jika terdeteksi maka klik kanan lalu pilih menu Create partition.
  6. Selanjutnya format flashdisk dengan melakukan klik kanan kemudian pilih Format.
Cara Ketiga
Jika anda telah menggunakan kedua cara di atas dan masih belum berhasil maka anda bisa mencoba cara ketiga ini yaitu dengan menggunakan aplikasi HDD Low Level Format tool. Aplikasi ini tersedia dalam dua versi yaitu Full dan Free. Meski demikian fitur yang ada pada free versi sudah cukup mengatasi permasalahan anda. Semoga tips cara memperbaiki flashdisk rusak tidak terbaca ini bermanfaat. Wasaalam.

Cara Mudah Flashing Stock ROM Asus Zenfone 4 (T00I) Tanpa PC

Pernah mengalami bootloop dan stuck di logo Asus sehingga tidak bisa masuk ke tampilan menu android kamu? Ini disebabkan masalah pada software OS android-nya. Untuk mengatasinya kialian bisa melakukan flashing android-nya. 
Pada tutorial ini saya akan memeberikan langkah demi langkah cara melakukan flashing Stock ROM Asus Zenfone 4 (T00I) tanpa menggunakan komputer atau PC.
Sebelum melakukan flashing ada beberapa hal yang garus kalian ketahui, jika kalian merasa ada data penting yang belum di backup, saya sarankan untuk melakukan flashing langsung saja karena jika cara flashing ini berhasil otomatis data kamu tidak akan ada yang terhapus berikut aplikasi-aplikasinya. Namun, apabila cara ini tidak berhasil mau tidak mau data penting kamu semua akan terhapus (kecuali yang ada di sdcard atau data kontak yang ada di email) karena kita akan melakukan factory data reset ke pengaturan pabrik sehingga semua data terhapus.
Berikut step by step cara flashing Asus Zenfone 4 (T00I) :
  1. Download file firmware Asus Zenfone 4 (T00I) disini A400CG_all_WW_user_V4.1.0.raw
  2. Copy file A400CG_all_WW_user_V4.1.0.raw ke sdcard kamu, kalian bisa menggunakan card reader untuk memindahkannya ke sdcard
  3. Matikan hp Asus Zenfone 4 kamu, masuk ke recovery / fastboot mode dengan menekan tombol power + volume up bersamaan sampai muncul logo android warna hijau (gambar 1) baru di lepas
    Gambar 1
  4. Maka akan muncul menu recovery, pada menu recovery pilih menu SD DOWNLOAD (gambar 2)
    Gambar 2
  5. Maka otomatis hp kamu akan melakukan flashing, tunggu sampai selesai sehingga hp akan reboot secara otomatis

    Gambar 3
  6. Selesai, hp kamu sekarang bisa masuk ke menu home screen kembali.

10 Tips Diet Sehat Untuk Menurunkan Berat Badan

Banyak orang yang masih keliru mengartikan diet. Sehingga bukan badan yang langsing yang didapatkan, namun justru penyakit yang datang. Berikut ini beberapa tips diet sehat yang baik dan benar untuk membantu menurunkan berat badan dengan cara mudah.

Tips Diet Sehat

tips diet sehat

1. Jangan Lupakan Sarapan

Sarapan pagi sangat penting sebagai sumber energi utama. Jika Anda melewatkan sarapan, maka dapat memicu untuk makan lebih banyak dan ngemil sembarangan. Namun karena sedang diet, jadi hindari makanan berlemak tinggi. Mulai sarapan dengan setangkup roti gandum panggang isi dadar 1 butir telur, ditambah 1 mangkuk salad. Atau bisa menggunakan menu alternatif lain seperti 100 gram nasi dengan 1 potong ikan ditambah 1 mangkuk sayur.

2. Percepat Waktu Sarapan Pagi

Jika biasanya Anda sarapan pagi jam 09.00, sebaiknya mulai sekarang majukan sarapan Anda pukul 07.00 agar proses pembakaran energi dimulai lebih cepat.

3. Perbanyak Makan

Diet bukan berarti tidak makan sama sekali, namun makan lebih sering sekitar 5-6 kali sehari namun dalam porsi kecil. Namun makanan yang dikonsumsi tetap menu diet sehat rendah lemak dan tinggi protein.

4. Cukupi Kebutuhan Nutrisi

Tubuh Meskipun sedang diet, namun Anda tetap membutuhkan lemak dan karbohidrat. Namun lemak yang dipilih adalah lemak baik yang bisa Anda dapatkan dari alpukat, salmon, minyak zaitun dan lainnya untuk membantu transportasi nutrisi ke seluruh jaringan tubuh.

Sedangkan untuk karbohidrat, Anda bisa mendapatkannya dari dari makanan ber-GI (Glikemik Indeks) rendah seperti ubi, oatmeal, gandum dan lainnya sebagai sumber energi saat beraktivitas.

5. Salad Sayuran untuk Makan Siang

Saat makan siang, Anda bisa mencoba salad yang tetap membuat Anda tetap terhidrasi. Sayuran yang mengandung serat dapat memperlancar sistem pencernaan dan membuang racun-racun lewat kotoran.

6. Tetap Makan Malam

Tubuh tetap membutuhkan protein saat tidur untuk memaksimalkan pertumbuhan. Hal penting yang harus Anda kurangi adalah menu makanan berkarbohidrat. Anda bisa memasaknya sendiri seperti dada ayam tanpa kulit yang dipanggang, merebus kentang, masak nasi merah dan tumis sayuran.

7. Perbanyak Minum Air Putih

Minumlah air putih minimal 8-10 gelas setiap hari yang dapat melancarkan metabolisme tubuh dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama.

8. Buah dan Sayur

Perbanyak mengkonsumsi buah dan sayur yang mengandung serat tinggi untuk mengurangi resiko terkena penyakit jantung koroner. Konsumsilah minimal 5 porsi buah dan sayur sehari dan variasikan jenisnya setiap hari.

9. Hindari Menu Makanan Pemicu Kegemukan

Kurangi konsumsi garam, hindari camilan seperti keripik dan snack. Hindari juga minuman bersoda, alcohol, atau yang mengandung kafein yang berlebihan.

10. Tetap Berolahraga

Diet dapat memberikan hasil yang maksimal jika Anda mengkombinasikan dengan olahraga selama 60-90 menit, 3-4 kali seminggu. Anda bisa melakukan jogging, jalan kaki, bersepeda untuk membakar lemak tubuh.

Cukup mudah bukan? Sebaiknya segera coba program diet sehat mulai dari sekarang dan pasang target yang masuk akal.

Cara Menurunkan Berat Badan 10 Kg dalam 1 Minggu

Cara Menurunkan Berat Badan 10 Kg dalam 1 Minggu? Tidak Sulit Kok

Cara menurunkan berat badan 10 kg dalam 1 minggu bisa dilakukan dengan mudah, dengan catatan Anda melakukannya dengan sungguh-sungguh dan serius. Memiliki berat badan berlebih memang terkadang memberikan efek negatif untuk Anda. Misalnya menjadi kurang percaya diri dengan penampilan Anda atau seperti rahasia umum bahwa kegemukan mengakibatkan mudah sakit, yang benar adanya. Nah, salah satu cara untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan menjalankan program diet. Saat ini banyak sekali cara-cara diet tertentu yang dipublikasikan melalui berbagai media. Anda bisa mendapatkan tata cara diet dari internet, majalah, televisi, dan sebagainya. Akan tetapi yang menjadi kunci utama diet atau cara menguruskan badan dalam 1 minggu ini adalah keinginan yang kuat dan juga konsisten dalam melakukannya. Nah, bagi Anda yang ingin mencoba beberapa cara menurunkan berat badan dalam waktu yang singkat, kami punya beberapa tips yang mungkin bisa bermanfaat untuk Anda.
baca juga: makanan meningkatkan metabolisme tubuh

Cara Menurunkan Berat Badan 10 Kg dalam 1 Minggu dengan Mudah

Dalam menjalankan program diet atau program menurunkan berat badan, tidak sedikit orang yang gagal melakukannya. Hal ini biasanya diakibatkan oleh kurangnya kesadaran orang yang melakukan program diet dan tidak konsisten dengan komitmen diet yang sudah dibuatnya sendiri. Godaan akan rasa malas dan makanan enak namun kurang sehat yang justru bisa menambah berat badan biasanya sulit dihindari. Melanggar pantangan diet mengakibatkan hasil yang Anda peroleh tidak memuaskan, bahkan diet bisa gagal. Jangankan waktu 1 minggu untuk menurunkan berat badan, jika Anda tidak bisa konsisten, waktu 1 tahun pun tidak akan cukup. Nah, berikut ini adalah beberapa cara menurunkan berat badan 10 kg dalam 1 minggu yang dapat Anda coba.
  1. Mengurangi Konsumsi Karbohidrat dan Gula
Jika selama ini Anda terlalu banyak makan nasi dan mengonsumsi makanan-makanan manis yang banyak mengandung gula, kini saatnya Anda mengurangi asupan dua zat tersebut. Hal ini dikarenakan karbohidrat dan gula bisa menambah hormon insulin. Nah, meskipun hormon ini bisa berfungsi untuk menstabilkan kadar gula di dalam darah, namun hormon insulin juga bisa menimbun lemak di dalam tubuh. Jadi jika Anda terlalu banyak menerima asupan karbohidrat dan gula, lemak akan semakin banyak tertimbun. Selain itu dengan mengurangi karbohidrat dan gula Anda juga bisa menjauhkan diri Anda dari resiko terkena gangguan pada ginjal. Selama satu minggu, secara umum cara ini bisa mengurangi berat badan hingga 5 kilogram.
  1. Mengonsumsi Sayuran, Protein dan Lemak Baik
Cara menurunkan berat badan 10 kg dalam 1 minggu selanjutnya adalah dengan mengonsumsi berbagai jenis sayuran, asupan protein dan lemak baik yang cukup. Nah, untuk protein sendiri, dalam sehari setidaknya tubuh manusia membutuhkan kurang lebih 20-50 gram protein setiap harinya. Hal inilah yang bisa membuat metabolisme di dalam tubuh lebih lancar dan akan membantu pembakaran lemak. Anda bisa mendapatkan protein dari berbagai jenis makanan sehat seperti putih telur, udang, ayam, daging, ikan salmon, dan sebagainya.
Mengonsumsi lebih banyak sayuran juga bisa menjadi salah satu cara menguruskan badan dalam 1 minggu. Beberapa jenis sayuran seperti mentimun, selada, kubis, seledri, bunga kol, brokoli, dan bayam mampu membantu Anda melancarkan program diet dan juga menjaga kesehatan tubuh. Meskipun Anda mengonsumsi sayuran dalam jumlah yang cukup banyak, namun Anda tidak perlu khawatir karena Anda tidak akan mengalami kegemukan atau obesitas. Selain itu Anda juga disarankan untuk mengonsumsi lemak. Akan tetapi lemak yang Anda konsumsi jelas lemak baik, lemak yang memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satunya adalah untuk membantu menurunkan berat badan.

Cara Root Android Samsung Galaxy Young tanpa PC



Terinjak.com – Samsung Galaxy Young GT-S5360 merupakan smartphone android pabrikan Korea yaitu Samsung. Hp Galaxy Young ini banyak diminati oleh masyarakat di Indonesia karena spesifikasi yang cukup mumpuni dan juga harga yang murah.
Sebagai pengguna hp android pastinya anda tidak puas dengan tampilan yang sederhana dan ingin mengkustomisasinya. Untuk mengubah tampilannya terkada diperlukan akses root untuk beberapa aplikasi. Jadi penulis akan berikan Cara Root Android Samsung Galaxy Young tanpa komputer.
Meroot hp android tentu saja memiliki kekurangan maupun kelebihan yang akan anda dapatkan,berikut ulasannya :
Kelebihan Root Hp Android
  • Anda dapat leluasa mengubah data dan menghapus data-data bawaan pabrik dengan akses admin.
  • Dapat mempercepat kinerja hp android karena kita bisa menghapus beberapa aplikasi yang tak penting.
  • Dapat memindahkan semua aplikasi yang ada di memori internal ke memori external dengan mudah.
  • Mengganti tampilan ponsel dengan berbagai icon menarik,background, dan sebagainya terkait tampilan.
Kekurangan Root Hp Android
  • Kelemahannya ada pada security dan garansi hp anda akan hilang setelah di root, namun jangan khawatir karena bisa diinstal antivirus untuk android dan juga di Unroot.
Bahan-bahan Root Galyoung :
Update.zip [Download]-[Mirror Link]
Cara Root Android Samsung Galaxy Young tanpa PC
  • Pastikan Hp anda baterainya cukup, minimal 70% karena akan memakan waktu cukup lama.
  • Silahkan unduh Update.zip diatas.
  • Untuk mengantisipasi, sebaiknya anda backup terlebih dahulu data-data yang ada.
  • Kemudian matikan Samsung Galaxy Young anda.
  • Tekan dan tahan tombol Volume Up + Home + tombol Power secara bersamaan untuk masuk ke recovery mode.
  • Gunakan tombol “volume up” atau “down” untuk memilih.
  • Selanjutnya pilih “apply update from sd card” dengan cara tekan tombol home.
  • Kemudian pilih “Update.zip” yang tadi sudah anda download.
  • Tunggu prosesnya hingga selesai, lalu nantinya pilih “Reboot System Now“.
  • Proses root selesai.
Jika proses root Samsung Galaxy Young GT-S5360 anda berhasil maka akan muncul aplikasi SuperSU atau Superuser pada Hp anda.

Cara Mengatasi Kejang

Bagi orangtua, cara mengatasi kejang demam pada anak maupun bayi perlu menjadi pengetahuan tersendiri. Diharapkan ketika sang buah hati mengalami kejang demam, ibu tidak panik dan bersikap tenang dalam menghadapinya. Kejang demam pada anak hingga dewasa ini masih banyak terjadi di Indonesia. Biasanya kejang demam terjadi pada bayi hingga anak berumur 5 tahun. Meskipun kejang pada anak tidak begitu membahayakan, namun jika hal ini terjadi pada anak kita, sebagai orangtua secara spontan pasti akan merasa ketakutan. Kejang demam atau biasa dikenal dengan nama step pada anak menunjukkan gejala menakutkan, badan anak terasa kaku, kelojotan dengan mata melotot (mendelik) yang terkadang diikuti bola mata berputar.
Kejang demam biasanya terjadi pada saat awal si anak terserang demam. Meskipun terkadang kejang demam pada anak ini juga disebabkan karena suhu badan si anak tinggi dan tidak kunjung turun, apalagi jika suhu tubuh anak terus meninggi lebih dari 1 hari. Ketika anak jatuh sakit diikuti demam (panas) tinggi, usahakan panasnya cepat menurun agar tidak berkepanjangn dan tidak menyebabkan kejang. Cara menurunkan panas pada anak bisa dilihat pada artikel obat demam anak yang telah diulas sebelumnya. Namun, jika si anak sudah terlanjur kejang akibat demam, ada beberapa alternatif upaya penanganan yang bisa dilakukan. Meskipun dengan pengobatan alami, ada baiknya jika anak kejang dibantu dengan pengompresan pada bagian kening atau bagian tubuh lainnya, biar suhu tubuh cepat menurun.

Ramuan Tradisional untuk Mengatasi Kejang Demam pada Anak

Ramuan tradisioanal untuk mengatasi kejang demam pada anak sebetulnya sudah banyak dilakukan para ibu sejak jaman nenek moyang. Namun, tidak ada salahnya jika itu dilakukan pada anak kita jika sedang mengalami kejang demam. Berikut ini ada 6 cara mengatasi kejang demam secara alami yang sering dijumpai pada anak bayi maupun anak balita:
Cara 1
Bahan : Kopi bubuk 1 sendok makan, madu murni secukupnya, air panas 100ml.
Cara Membuat Ramuan: Seduh kopi dengan air panas sebanyak 100ml atau kira-kira ½ gelas, lalu tambahkan madu dan aduk rata. Jika tidak ada madu bisa diganti gula.
Minumkan ramuan pada anak cukup 3 sendok makan saja sekali minum. Lakukan sehari 3 kali agar kejang demam (step) tidak kambuh.

Cara 2

Bahan : Bawang putih 1 siung.
Cara Membuat Ramuan : Kupas bawang putih lalu cuci bersih, kemudian tumbuk hingga halus, peras airnya.
Teteskan air bawang putih pada lidah anak yang terkena step atau kejang demam.

Cara 3

Bahan : Daun randu ingu 10 lembar, cuka secukupnya.
Cara Membuat Ramuan : Cuci daun ingu biar bersih, lalu haluskan. Tambahkan cuka secukupnya.
Gunakan ramuan ini untuk mengompres di bagian ubun-ubun anak yang terkena kejang demam.

Cara 4

Bahan : Daun sangkep 1 genggam, air hangat 1 ember.
Cara Mengatasi Kejang Demam Anak : Siapkan 1 ember air hangat, lalu cuci daun sangkep dan masukkan ke dalam ember.
Gunakan air daun sangkep untuk memandikan anak yang terkena step atau kejang demam.

Cara 5

Bahan : Bawang merah 2 butir, jeruk nipis 1 buah, minyak kelapa 3 sendok makan, minyak kayu putih 10 tetes.
Cara Membuat Ramuan : Cuci bahan yang diperlukan. Tumbuk bawang putih sampai lembut, kemudian peras jeruk nipis dan ambil airnya. Campur kedua bahan tersebut menjadi satu lalu aduk biar merata.
Balurkan ramuan kejang demam pada seluruh tubuh anak.

Cara Menghaluskan Kulit dengan Bahan Alami

Setiap wanita tentu saja menginginkan kulit wajah yang cantik. Kulit wajah yang cantik adalah kulit yang halus dan berseri. Namun banyak wanita yang memiliki kulit kasar sehingga membuatnya merasa tidak percaya diri. Kulit wajah yang kasar bisa disebabkan karena polusi, sisa make up atau bahkan jerawat. Biasanya wanita lebih suka menghaluskan kulitnya ke salon atau klinik kecantikan. Padahal untuk menghaluskan kulit, seorang wanita tidak perlu menghabiskan banyak wanita.

Di bawah ini ada beberapa bahan alami untuk menghaluskan kulit dan cara pengaplikasiannya. Apa sajakah bahan-bahan dan cara pengaplikasiannya? Simak berikut ini:
1. Masker Madu
Madu adalah cairan kental seperti sirup yang biasanya dihasilkan oleh serangga terutama lebah. Madu biasanya digunakan sebagai pemanis makanan, selai roti bahkan obat herbal. Tapi ada kegunaan lain madu yakni untuk kecantikan kulit. Kandungan vitamin, mineral dan aktioksidannya sangat cocok untuk melembabkan wajah. Selain untuk melembabkan wajah madu bisa juga digunakan untuk menghaluskan kulit.
Berikut cara membuat masker madu untuk menghaluskan kulit:
• Oleskan madu ke seluruh permukaan wajah.
• Selagi mengoles anda juga bisa sedikit memijatnya.
• Diamkan selama kurang lebih 30 menit.
• Setelah kering anda bisa membersihkannya dengan air dingin untuk menambah kesegaran wajah anda.
Anda bisa mengulangi perawatan ini selama seminggu sekali. Tapi hanya anda boleh menggunakan madu asli untuk membuat masker wajah ini.
2. Masker Kopi
Mungkin beberapa dari anda adalah penyuka kopi. Tapi tahukah anda jika kopi bukan hanya enak untuk dinikmati sebagai minuman saja. Kopi juga bisa menjadi bahan untuk menghaluskan kulit. Caranya dengan membuatnya sebagai scrub alami. Membuatnya pun sangat mudah. Cukup letakkan beberapa sendok kopi ke dalam sebuah cawan. Beri sedikit air, aduk dan gosokkan secara pelan ke wajah. Biarkan kering selama beberapa menit. Setelah kering bilas dengan air hingga bersih. Selain menggunakan kopi yang masih kering, anda juga bisa menggunakan kopi bekas yang telah diseduh. Tapi pastikan anda tidak membubuhi gula saat menyeduhnya.
3. Masker Putih Telur
Putih telur biasanya sangat lezat saat diolah menjadi sebuah masakan. Selain enak dijadikan masakan, putih telur ternyata juga bisa menghaluskan kulit. Telur memiliki banyak zat aktif yang berguna untuk merawat kulit. Tetapi tidak sembarang telur yang digunakan untuk menghaluskan kulit. Telur yang digunakan adalah telur ayam kampung.
Cara menggunakannya juga mudah. Pertama, pisahkan isi telur antara kuning dan putihnya. Setelah itu oleskan putih telur ke wajah anda. Tunggu beberapa saat hingga kering. Setelah kering bilas dengan air bersih. Untuk hasil yang maksimal, anda bisa mengusapkan es batu. Selain untuk menghaluskan, ternyata telur juga bermanfaat untuk mencerahkan kulit. Gunakan masker putih telur ini secara teratur agar kulit anda bisa halus dengan tepat.
4. Masker Pisang Ambon
Pisang ambon adalah salah satu jenis pisang yang disukai oleh banyak orang. Namun ternyata buah ini bisa menghaluskan kulit anda yang kasar. Cara membuat masker pisang ambon juga mudah. Cukup menghaluskan beberapa pisang ambon matang. Setelah halus oleskan pada permukaan wajah anda. Setelah kering anda bisa membilasnya dengan air hingga bersih.
Itulah bahan-bahan alami yang bisa anda gunakan untuk menghaluskan kulit. Selain alami bahan-bahan tersebut juga mudah didapat. Harganya tentu saja murah. Jika anda bisa menghaluskan kulit di rumah dengan mudah dan murah, mengapa harus pergi ke salon bahkan klinik kecantikan? 

Cukup menggunakan treatment alami dan murah meriah ini, anda sudah bisa menghaluskan kulit. Sekian tips untuk anda. Semoga bermanfaat.

Cara Merawat Kulit Berminyak

Kulit berminyak seringkali menjadi sumber masalah bagi wanita, mulai dari wajah yang kelihatan cepat mengkilap, kosmetik yang tidak tahan lama, kusam, komedo hingga jerawat. Untuk menanggulanginya, anda perlu mengetahuicara merawat kulit berminyak dengan baik. Penyebab kulit berminyak adalah kelenjar sebaceous yang bekerja secara berlebihan sehingga menimbulkan komedo dan produksi minyak berlebih. Pastikan bahwa anda selalu membersihkan sisa-sisa tata rias setelah kegiatan selesai dan cuci muka sebelum tidur.
Apakah kulit anda termasuk tipe berminyak? Berikut ini ciri-cirinya:
  • Tingkat elastisitas kulit tinggi, sehingga kulit tampak awet muda di usia senja
  • Permukaan kulit terlihat mengkilap dengan minyak di daerah dagu, dahi, hidung.
  • Pori-pori kulit lebar dan banyak terdapat komedo
  • Lapisan kulit tanduk sering terkelupas

Merawat wajah berminyak untuk mencegah timbulnya jerawat

Ada banyak cara alami yang dapat dilakukan untuk mencegah timbulnya jerawat pada kulit berminyak. Yang terpenting adalah kurangi konsumsi makanan-makanan yang berlemak dan berminyak serta berolahraga agar peredaran darah lancar. Dengan cara ini, anda bisa menghemat pengeluaran untuk pergi ke salon maupun klinik kecantikan.
Berikut adalah beberapa cara merawat wajah berminyak agar tidak timbul jerawat ini:

  • Pori-pori yang besar sering tersumbat saat terkena debu. Hal ini bisa diatasi dengan masker atau peeling alami. Haluskan pisang, campurkan dengan susu dan madu. Balurkan pada wajah selama 30 menit kemudian basuh muka dengan air hangat. Bilas kembali dengan air dingin agar segar. Lakukan teratur 2 kali seminggu untuk hasil yang optimal.
  • Untuk mengurangi produksi minyak, rebus daun seledri. Setelah airnya matang dan suhunya normal, basuh wajah dan biarkan hingga mengering. Anda bisa melakukan cara ini setiap hari atau dua hari sekali.
  • Ambil mentimun dan blender. Gunakan sebagai masker selama 30 menit dan basuh dengan air. Lakukan 2 kali seminggu.
  • Kurangi kadar minyal dengan olesan air perasan jeruk nipis. Namun, hal ini tidak dianjurkan bagi pemilik kulit sensitif karena akan menimbulkan rasa perih, kemerahan, atau bahkan iritasi.

Perawatan harian untuk wajah berminyak dan berjerawat

Lantas bagaimana jika kulit anda sudah berjerawat atau rentan terhadap jerawat? Anda bisa mengkonsultasikannya pada dokter kulit atau ahli kecantikan. Di samping itu, perhatikan dengan baik cara merawat wajah berminyak dan berjerawat. Misalnya:
  • Hindari bergonta-ganti produk kecantikan. Tidak perlu tergiur untuk ganti produk kecantikan hanya karena harga yang murah atau  janji manis iklan. Pastikan produk yang anda pilih sesuai untuk jenis kulit anda.
  • Jangan memencet atau memainkan jerawat agar tidak semakin parah.
  • Gunakan masker madu. Caranya, balurkan madu murni di wajah dan biarkan selama 15-20 menit lalu basuh dengan air. Khasiat madu sangat baik untuk kesehatan kulit dan menangkal timbulnya jerawat.
Masker madu untuk merawat kulit berminyak
Masker madu untuk merawat kulit berminyak
  • Perbanyak minum air putih untuk menghilangkan racun dan kotoran dalam tubuh.
  • Sehabis mencuci muka, jangan mengeringkan muka dengan cara menggosokkan handuk. Cukup beri tepukan-tepukan ringan pada kulit wajah.
  • Hindari pemakaian bedak padat untuk kegiatan ringan sehari-hari . Bedak padat dan alas bedak dapat menutupi pori-pori dan rentan menimbulkan jerawat pada wajah yang kulinya berminyak. Gantilah dengan bedak tabur yang lebih ringan di kulit.